PELAKSANAAN UPACARA PAGI PADA HARI SENIN
Pada hari Senin, 4 November 2024, seperti biasa, dilaksanakan upacara bendera sebagai bentuk pembinaan disiplin bagi para siswa. Upacara kali ini dipimpin oleh Marmah, S.Pd, yang merupakan wali kelas 4, sebagai pembina upacara. Para petugas upacara adalah siswa-siswa dari kelas 4 yang dipimpin oleh Fikri. Mereka semua mengenakan seragam putih-putih dan berkopiah hitam, serta pembawa bendera menggunakan pakaian ala paskibraka, menambah suasana khidmat dalam pelaksanaan upacara.
Selama upacara, pembina upacara menyampaikan beberapa poin penting kepada para siswa. Pertama, beliau menekankan bahwa kebersihan adalah bagian dari iman, dan oleh sebab itu, setiap siswa diharapkan untuk selalu membuang sampah pada tempatnya. Selain itu, beliau juga mengingatkan pentingnya hidup bersih yang dimulai dari diri sendiri, sebagai langkah awal dalam membentuk kebiasaan hidup yang lebih sehat dan disiplin.
Di akhir pidatonya, pembina upacara menyampaikan pesan khusus kepada siswa kelas 1. Beliau mengimbau agar setiap siswa kelas 1 wajib mengenakan seragam topi pada setiap pelaksanaan upacara pagi. Pesan-pesan tersebut diharapkan dapat menjadi pedoman bagi seluruh siswa untuk terus menerapkan disiplin dan kebersihan dalam kehidupan sehari-hari.