Pengenalan sekaligus menikmati kendaraan tradisional odong-odong

Senin, 30 oktober 2023

Guru-guru kelas I/a dan I/b tidak mau kalah dengan Kelas-kelas lain untuk mengadakan kegiatan P5 terkait dengan Tema Kearifan Lokal Budaya Bima dengan mengusung judul : Pengenalan sekaligus menikmati Alat Transportasi Odong-Odong”. Berdasarkan penjelasan pemilik odong-odong bahwa kendaraan ini berasal dari mobil tua yang dimodikasi menjadi kendaraan odong-odong yang diberi nama oleh pemiliknya dengan nama : “Odong-odong Papa Tua”. Kendaraan ini sudah sangat viral di Kota Bima  sebagai kendaraan hiburan bagi  kelompok masyarakat Bima seperti halnya sekelompok siswa SDN 65 Jatibaru Kota Bima hari ini untuk keliling-keliling menikmati keindahan Kota Bima.

 Kegiatan  ini diikuti oleh seluruh siswa kelas 1 yang berjumlah 54 orang siswa dengan beberapa orang guru dan orang tua siswa. Sebelum naik ke mobil odong-odong seluruh siswa diabsen terlebih dahulu oleh guru wali kelas masing-masing kemudian duduk di bangku dengan tertib dan teratur yang didampingi oleh guru wali kelas Yaitu Ibu Nurfitriyanti, S.Pd dengan ibu Fatimah, S.Pd yang diikuti pula oleh beberapa para orang tua wali murid.

Adapun rute yang ditempuh, pulang pergi mulai dari lokasi sekolah sampai ke Wadu mbolo. Anak-anak melakukan kegiatan jalan-jalan menggunakan odong-odong penuh dengan rasa senang dan gembira , karena bagi siswa kelas 1 merupakan hal yang baru dialami dan dirasasakan selama menjadi siswa.

Berdasarkan pengakuan para orang tua siswa, kegiatan ini sangat positif sekali karena anak-anak kami sepanjang perjalanan mulai dari sekolah hingga Wadu mbolo bisa mengenal dan menyaksikan keramaian di Kota Bima secara langsung bisa mengenal nama-nama jalan, bisa melihat berbagai macam jenis kendaraan, pasar-pasar, pertokoan, hotel atau gedung-gedung yang menjulang tinggi, terminal, tempat pengisian bahan bakar, tempat wisata lawata,selain itu anak-anak kami bisa melihat pantai mulai dari pantai Ama Hami hingga pantai Wadu Mbolo, “ Oleh karena itu kami para orang tua siap mendukung program semacam ini, Jelas salah satu orang tua siswa dengan wajah senang,”